Friday, July 17, 2015

Sudah Membangun Tempat Relokasi, Pemerintah Garut Harus Tegas Tertibkan PKL



Hallo Garut...
Pembaca yang Budiman...

Butuh ketegasan dan konsistensi dari jajaran pemerintah kabupaten Garut dalam menertibkan Pedagang Kaki Lima yang berada dikawasan pusat kota Garut. Artinya tidak boleh pandang bulu, tidak boleh pilih kasih dan tidak boleh banyak pertimbangan yang mengkaburkan ketentuan serta kebijakan jika pusat kota Garut itu harga mati tidak boleh ada lagi rang berjualan ditrotoar dan bandan jalan.

Senang melihat geliat penetiban PKL meski sempat molor alis tertunda hingga baru lebaran kedua Bupati Garut Rudy Gunawan dapat melaksanakan tahapan penertiban. Boleh molor sedikit dan bolehlah kita memaklumi jika memang pekerjaan menertibkan PKL bukanlah perkara mudah dan sebenarnya bukan juga perkara susah. Sebab penertiban dan penguasaan kawasan pusat kota adalah domain pemerintaah Kabupaten yang telah cukup dasarnya dan cukup waktunya.

Persyarata untuk memindahkan PKL sudah cukup lengkap, Gedung relokasi meski belum mencukupi namun telah dipenuhi, peraturan daerah atau perda yang mengaturnya sudah sejak lema diperdakan oleh DPRD Garut tinggal melakukan revisi sedikit-sedikit ihwal sanksi yang harus ditambah agar ada efek jera dan tidak seenaknya PKL mempermainkan ranah publik demi kesenangannya sendiri.

Kini langgkah yang harus dilakukan pemerintah  Garut adalah benar-benar konsisten mengawal penertiban ini agar tidak ada lagi PKL yang balik lagi kepusat Kota dan ini harus harga tegas dan harga pasti gadangan apapun itu tidak boleh ditoleransi ketika ada gerobak atau roda kaki lima masih bertengger ditrotoar atau bahu jalan pusat kota, sebeb itu yang akan memicu kembalinya PKL yang lain ketempatnya semula di pusat kota.

Kini pemerintah harus konsisten juga membantu bagaimana membuat kawasan relokasi yang telahh dibangun dengan megah dan indah, agar benar-benar membuat PKL batah dan tidak lagi berpikir jualan dibahu jalan dimanapun, karena mereka teah difasilitasi lokasi yang mewah dan megah.

Kini pemerintah kembali akan diuji dengan yang namanya konsistensi, sok tah mangga geura emutan tur ditindak lanjuti karena itu rasa-rasanya yang harus diperhatikan selalu....

0 comments:

Post a Comment